139 Pegawai Lapas Kelas IIB Lubuk Pakam Kanwil Kemenkumham Sumut di"Test Urine"
LUBUK PAKAM - SUMUT.|| - Menjawab isu Keamanan dan Ketertiban yang saat ini sedang marak, Lapas kls IIb Lubuk Pakam, Kanwil Kemenkuham Sumut melakukan tes urine kepada 139 Pegawai Lapas
Hal tersebut, disebut Kalapas kls IIb Lubuk Pakam, Alanta Imanuel Kataren, selasa 30 Mei 2023 bahwa mana mungkin Lapas Lubuk Pakam menyebutkan Zero "HALINAR" jika pegawainya sendiri menggunakan Narkotika
"Tes urine ini akan terus dilakukan guna melihat integritas dan komitmen setiap insan pengayoman dalam hal ini pemasyarakatan yang maju dan berakhlak " Ujar Alanta
Sementara itu, dr. Tri Sumarni Siboro menjelaskan terkait hasil tes urine yang dilaksanakan di Lapas Lubuk Pakam, tidak ada satupun pegawai yang positif Narkoba atau yang mengandung meta vitamin
"Rapid Tes yang kami gunakan terdiri dari beberapa parameter yang mendeteksi amphetamine (AMP), Methamphetamine (MET), Morphine (MOP), THC/Marijuana, Cocain (COC), Benzoidazepin (BZO), dan Carisoprodol (SOMA) dan 139 pegawai Negatif " Ujarnya//DHH-01


Tidak ada komentar untuk "139 Pegawai Lapas Kelas IIB Lubuk Pakam Kanwil Kemenkumham Sumut di"Test Urine""
Posting Komentar