Lapas Kelas IIB Tebing Tinggi Kanwil Kemenkumham Sumut Hadiri Rapat Koordinasi KOTAN
TEBING TINGGI - SUMUT.|| - Lembaga Pemasyarakatan kls IIb Tebing Tinggi, Kanwil Kemenkuham Sumut, menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Kota Tanggap Ancaman Narkoba (KOTAN) di Aula Pertemuan Cafe Corner Kota Tebing Tinggi, kamis 25 Mei 2023
Kasi. Binadik dan Giatja Lapas Tebing Tinggi Ronny S. Hutapea mengatakan Lapas Tebing Tinggi siap mendukung program BNNK Tebing Tinggi dan turut ikut andil untuk menjadikan Kota Tebing Tinggi sebagai Kota Tanggap Ancaman Narkoba serta akan bekerjasama dalam mencegah peredaran narkoba di Kota ini
"Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Tebing Tinggi tersebut bertujuan untuk mewujudkan Kota Tebing Tinggi menjadi Kota Tanggap Ancaman Narkoba (KOTAN) melalui sinergitas antar agen pembangunan" Ujarnya
Sedangkan Kepala BNNK Tebing Tinggi, AKBP Alexander S. Soeki menerangkan, dirinya mengharapkan dengan diadakannya rapat koordinasi dapat menghasilkan rekomendasi yang tepat bagi BNNK serta bagi setiap instansi dalam upaya mencegah kasus peredaran narkoba dan mewujudkan Kota ini sebagai kota tanggap ancaman narkoba
"Kegiatan kami hari ini menghadirkan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk duduk bersama guna menemukan solusi-solusi dalam mencegah kasus narkoba di Kota Tebing Tinggi sendiri,"Ungkap Alexander//DHH-01


Tidak ada komentar untuk "Lapas Kelas IIB Tebing Tinggi Kanwil Kemenkumham Sumut Hadiri Rapat Koordinasi KOTAN"
Posting Komentar